Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque

Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque
Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque
Cara Membuat Sosis Bakar - Sosis adalah salah satu jajanan kekinian yang paling populer dan paling banyak dijumpai di berbagai tempat. Sosis mulai dikenal sejak tahun 2000.an, sebenarnya sejak dulu sudah ada namun masyarakat indonesia secara luas nampaknya tau keberadaan Sosis baru era sekarang. Mungkin masih ada yang belum tau itu makanan yang terbuat dari apa dan bentuknya seperti apa. Sosis merupakan makanan yang terbuat dari daging cincang, lemak hewan, terna dan rempah-rempah dengan bentuk lonjong memanjang seperti usus. Dulunya pembuatan sosis memang dibungkus dengan usus hewan, namun sekarang sudah menggunakan bahan sistesis dan dibuat menyerupai bentuk usus. 

Kalau mau bahas bagaimana Cara Membuat Sosis dari a hingga z sangatlah panjang dan membutuhkan bahan serta alat yang tidak murah. Oleh karena itu lebih baik kita dapatkan saja Sosis yang sudah siap masak atau siap konsumsi. Tugas kita dengan Sosis yang sudah jadi adalah bagaimana mengolahnya menjadi Sosis yang memiliki berjuta rasa dari kreasi masakan kita. 

Cara mengolah Sosis sangat mudah dan dapat dikreasikan menjadi berbagai masakan. Sosis dapat diolah menjadi topping kue, pizza, burger, atau campuran masakan aneka sayur hingga ada yang mengolahnya secara utuh yaitu dengan cara di goreng, dipanggang, dioven, dibakar, dll. Berdasarkan survei dari pengamatan zonamakan ternyata masyarakat Indonesia khususnya daerah asal kami, pengolahan Sosis yang paling digemari adalah dengan cara dibakar sehingga tidak heran jika banyak sekali penjajak Sosis Bakar dengan berbagai varian rasa serta penyajian yang berbeda-beda. 

Selain rasanya yang enak, harga Sosis Bakar juga cukup terjangkau. Biasanya Sosis Bakar dijual dengan menggunakan outlet-outlet khusus yang berada di depan swalayan atau ruko-ruko. Sosis Bakar adalah olahan Sosis yang diolesi dengan bumbu rempah kemudian dibakar diatas bara api hingga matang. Aroma dari Sosis Bakar sangat menggoda, jika kita ada di dekat Sosis Bakar dijamin pasti akan tergiur untuk menyantapnya.

Sekarang kita akan berkreasi mengolah Sosis Bakar dengan saus yang istimewa yaitu Barbeque. Sudah bukan rahasia lagi kalau Sosis Bakar Saus Barbeque memiliki citarasa yang luar biasa enaknya. Rasanya yang manis, asin unik sangat terasa rempahnya sehingga banyak orang yang suka dengan Sosis Bakar Saus Barbeque. Oleh karena itu kami dari zonamakan akan berkreasi Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque yang enak dan mantap rasanya. 

Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque sangatlah mudah dan bahan yang digunakan juga mudah di cari dan didapat. Kita akan menggunakan Sosis siap pakai yang akan diolah lagi menjadi Sosis Bakar dipadukan dengan Saus Barbeque buatan sendiri. Sehingga Sosis Bakar Saus Barbeque ini aman dikonsumsi oleh anak-anak hingga dewasa. Jika kita membuat makanan sendiri maka kita dapat mengetahui kualitas bahan dan rasanya sehingga akan lebih terjaga tingkat keamanan konsumsinya. Oleh karena itu, lebih baik usahakan setiap harinya kita mengolah makanan sendiri di rumah dari pada membelinya diluar. 

Bermodalkan internet, anda dapat belajar berbagai masakan biasa hingga luar biasa, anda dapat belajar aneka masakan rumahan hingga masakan restoran sehingga tanpa harus kursuspun kita sudah bisa dapat ilmu resep memasak yang kita impikan. Kami dari zonamakan.blogpot.com akan membantu menghadirkan berbagai resep masakan dan minuman yang fress setiap harinya. Seperti sebelumnya kami telah mengulas bagaimana Cara Membuat Infused Water Praktis minuman yang menyehatkan dan menyegarkan sangat cocok untuk membantu program diet sehat. Kali ini kami akan berbagi resep makanan yaitu Cara Membuat Sosis Bakar saus Barbeque yang diolah dengan cara yang istimewa. Silahkan simak bagaimana Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque berikut ini.

Bahan Cara Membuat Sosis Bakar :

  1. Siapkan 5 buah sosis ayam atau sapi (siap diolah, beli bungkusan pilih yang memiliki komposisi aman dikonsumsi dan berlabel halal)
  2. Siapkan 1/2 buah bawang bombay
  3. Siapkan 3 sdm saus barbeque
  4. Siapkan 2 sdm saus sambal
  5. Siapkan 1 siung bawang putih ( cincang halus )
  6. Siapkan 1/4 sdt merica bubuk
  7. Siapkan 1 sdt mustard
  8. Siapkan 2 sdm mentega

    Bahan Pelengkap Cara Membuat Sosis Bakar :

    1. Kentang goreng (sudah jadi) secukupnya
    2. Saus sambal atau saus tomat atau mayonaise (cocol,bila suka)

      Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque :

      1. Masukkan mentega kedalam wajan diatas api sedang kemudian dilelehkan
      2. Kemudian masukkan bawang bombay yang sudah di iris tipis memanjang dan bawang putih yang sudah dicincang halus, tumis hingga layu dan tercium aroma harum.
      3. Selanjutnya masukkan saus barbeque dan saus sambal kedalam bumbu yang ditumis tadi, aduk hingga rata.
      4. Lalu tambahkan merica bubuk dan mustard, aduk hingga rata.
      5. Selanjutnya masukkan sosis (yang sudah di iris pinggirnya namun jangan sampai putus) kedalam bumbu sambil sedikit diaduk tunggu hingga sosis sampai sedikit mengembang dan matang, angkat dan tiriskan.
      6. Kemudian siapkan panggangan atau arang yang akan digunakan untuk membakar sosis.
      7. Ambil sosis satu persatu, letakkan diatas pemanggang yang sudah disiapkan, lalu bakar hingga warna sosis kecoklatan dan bau harum (bolak-balik sosis agar tidak gosong kena bara api), angkat tiriskan.
      8. Sajikan sosis diatas piring saji, lengkapi dengan kentang goreng dan saus atu mayonaise untuk cocolan kentang dan sosisnya. 
      9. Sosis Bakar Saus Barbeque siap dinikmati.
      Demikian Resep dan Cara Membuat Sosis Bakar Saus Barbeque yang enak mudah dan praktis. Nikmatilah Sosis Bakar Saus Barbeque ini selagi hangat. Anda dapat menikmati Sosis Bakar ini kapan saja dan dimana saja serta bersama siapa saja. Selain itu Sosis Bakar Saus Barbeque ini juga cocok dijadikan sajian diberbagai acara seperti hajatan pernikahan, khitan, arisan, ulangtahun, dll. 

      Silahkan anda simak resep kami yang lainnya hanya di zonamakan.blogspot.com ada banyak resep istimewa dari berbagai penjuru dunia, bahkan ada juga Resep Kekinian yang lagi ngehits dan resep-resep yang cocok dijadikan sebagai peluang bisnis kuliner. Nantikan resep kami selanjutnya, tetap stay tune bersama kami. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat

      Post a Comment

      0Comments
      Post a Comment (0)