15 Ide Dekorasi Rumah dengan Globe

Kepopuleran globe semakin tergeser bukan hanya karena perkembangan teknologi, tapi juga karena perubahan geografis, perubahan luas wilayah, perubahan nama negara, pertambahan jumlah negara di dunia, atau perubahan geografis lainnya.

Globe tidak bisa di-update dengan cepat seperti google maps yang lebih fleksibel. Namun, globe terlalu menarik untuk ditinggalkan begitu saja, sehingga banyak orang suka mengkoleksi globe. Bentuk, grafik, dan warna globe juga menghasilkan kesan universal yang dinamis saat digunakan untuk dekorasi rumah.

Selain itu, pemilik rumah yang memajang globe biasanya adalah penyuka petualangan dan terkesan lebih pintar (Well, setidaknya dia mengenal nama-nama negara di dunia dengan baik :P )

Inilah Ide Dekorasi Rumah dengan Globe

Pertama, pilih jenis globe yang ingin dipajang (kalau belum punya globe di rumah).
Mungkin globe antik seperti ini:
Mungkin globe antik seperti ini
Foto: Marry Moon at Wonderland

Hmm, globe antik seperti itu terlihat mahal dan pasti harganya mahal. Bagaimana kalau diganti dengan globe biasa tapi sedikit dimodifikasi?

Tuliskan hal-hal istimewa di globe untuk selalu mengingatkan hari-hari istimewa,
Tuliskan hal-hal istimewa di globe untuk selalu mengingatkan hari-hari istimewa,
Foto: Wedding Chicks
atau warnai globe dengan warna yang lebih menarik dan sesuai selera.
Seperti warna kuning untuk yang ceria,
atau warnai globe dengan warna yang lebih menarik dan sesuai selera.  Seperti warna kuning untuk yang ceria,
Foto: Sayeh Pezeshki
warna pink untuk yang feminin,
Globe dengan warna pink untuk yang feminin,
Foto: Francisass
atau warna putih untuk menghasilkan kesan elegan dan bersih.
atau warna putih untuk menghasilkan kesan elegan dan bersih
Foto: I Spy DIY

Kalau suka tampil beda, coba cat hitam dan hijau seperti warna papan tulis, bisa sekalian untuk mencatat hal-hal penting.
Kalau suka tampil beda, coba cat hitam dan hijau seperti warna papan tulis, bisa sekalian untuk mencatat hal-hal penting
Foto: Design Sponge

Berikutnya, pilih tempat untuk memajang globe.
Di atas meja kerja, dengan tambahan beberapa buku dan aksesoris agar terlihat lebih artistik,
pilih tempat untuk memajang globe.
Foto: Ruffled Blog
Di atas meja kerja, dengan tambahan beberapa buku dan aksesoris agar terlihat lebih artistik,
Foto: The Office Stylist
dipajang di atas meja di sudut ruangan juga lucu, seperti ini:
dipajang di atas meja di sudut ruangan juga lucu, seperti ini
Foto: Jenna Sue Design
atau beri kaki yang lebih tinggi supaya tidak perlu dipajang di atas meja, seperti ini boleh juga:
atau beri kaki yang lebih tinggi supaya tidak perlu dipajang di atas meja, seperti ini boleh juga
Foto: Love and Renovations

Globe terlihat semakin pas dipajang di rak bergaya industrial seperti ini:
Globe terlihat semakin pas dipajang di rak bergaya industrial seperti ini
Foto: 11 Magnolia Lane

Globe juga terlihat cantik dipajang di kamar bayi bertema Vintage Travel. Baik dipajang di atas meja atau digantung di langit-langit kamar. Yang terpenting adalah penyesuaian warna globe dengan dinding dan furniture,
Globe juga terlihat cantik dipajang di kamar bayi bertema Vintage Travel. Yang terpenting adalah penyesuaian warna globe dengan dinding dan furniture,
Foto: Oh Sweet Babies
Baik dipajang di atas meja atau digantung di langit-langit kamar. Yang terpenting adalah penyesuaian warna globe dengan dinding dan furniture,
Foto: Bower Power Blog

Kalau diwarnai saja tidak cukup untuk modifikasi globe, pasang bola lampu di dalam globe untuk menghasilkan lampu hias yang unik,
pasang bola lampu di dalam globe untuk menghasilkan lampu hias yang unik,
Foto: ProjectNursery
atau penuhi langit-langit ruangan dengan lampu-lampu globe seperti gambar di bawah. Wow.
penuhi langit-langit ruangan dengan lampu-lampu globe
Foto: Meh.ro

Kalau globe rusak parah, coba daur ulang saja. Lihat 20 cara recycle globe di sini. Tapi kalau globe dalam keadaan baik, berarti siap untuk langsung dipajang.

Terakhir, rumahmu adalah duniamu. Kalau tidak bisa bebas di rumahmu sendiri, di mana lagi?


*) Layangkan kursor ke masing-masing foto untuk pin foto ke Pinterest.

Post a Comment

0Comments
Post a Comment (0)